Bahaya Menerbangkan Balon Udara Tanpa Tambat / Tanpa Awak

Kementerian Perhubungan telah menerbitkan PM No 40 tahun 2018 tentang Penggunaan Balon Udara pada Kegiatan Budaya Masyarakat yang mengatur antara lain, bahwa balon udara tradisional boleh diterbangkan dengan ketentuan ditambatkan dengan tali maksimum 125 meter dari tanah, ukuran balon maksimum diameter 4 meter dan tinggi 7 meter.

Berikut bahaya balon udara yg terbang bebas tanpa tambat / Awak:
1.balon tersangkut di sayap atau ekor pesawat yang mengakibatkan pesawat sasah dikendalikan / kehilangan kendali
2. Balon udara masuk di dalam mesin pesawat yang bisa mengakibatkan mesin pesawat mati,terbakar bahkan meledak
3. Menutupi pilot tube/hole yang mengakibatkan informasi ketinggian dan kecepatan pesawat tidak akurat
4.menutupi bagian depan  pesawat yang mengakibatkan pandangan pilot terganggu.

Untuk meminimalisir hal tersebut Pemerintah Kota Pekalongan bersama Airnav Indonesia dan komunitas sedulur balon pekalongan mengadakan kembali “Pekalongan Ballon Festival 2023” yang akan diselenggarakan di Stadion Hoegeng Kota Pekalongan pada hari Sabtu,29 April 2023 pukul 05.00 Wib.

Event ini tahun lalu sudah dilaksanakan dan antusias masyarakat sangat tinggi, tahun ini diselenggarakan lagi lur, dan tentunya dengan penambatan balon yang lebih aman.

Yuk daftarkan tim kalian dulur, ramaikan event "Pekalongan Balloon Festival 2023" tunjukan karya balon kalian yang keren.